Monday, January 12, 2015

Bobol Avanza Kurang dari 5 Menit.

SmartEdsy.com - Toyota Avanza ternyata mudah dicuri dalam waktu kurang dari lima menit. Pencurian ini dilakukan oleh kelompok spesialis, mereka biasanya mengincar MPV ini yang diparkir di tepi jalan atau pada rumah kosong yang minim pengawasan.

Kejadian ini terungkap setelah beberapa kasus pencurian Toyota Avanza yang terjadi di Jakarta. Dikabarkan media, Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya menangkap tujuh orang pelaku spesialis pencurian Toyota Avanza yang tengah terparkir di bahu jalan.

Dalam menjalankan aksinya kelompok ini
membawa kendaraan lain, kemudian mencabut kabel alarm Toyota Avanza yang menjadi sasarannya dan mengebor rumah kunci mobil. Setelah kunci terbuka mereka langsung membawa kabur kendaraan.

Sebagian alasan yang menjadikan Mobil Toyota Avanza ini jadi incaran, yakni Avanza masih menjadi mobil populer di Indonesia dan bekasnya masih banyak yang mencari. Kemudian masih minim sistem keamanan, salah satunya belum menggunakan teknologi Smart Key Immobilizer.

Jika demikian, sepertinya sasaran kelompok pencuri dengan modus ini bisa mengarah ke mobil-mobil LCGC yang sangat minim sistem keamanan. Kecuali pemilik mobil memodifikasi dengan menambahkan sistem keamanan dari SmartEDSY.

No comments:

Post a Comment